Senin, 02 Juni 2014

Konfigurasi DNS Server

Setelah login pada salah satu user Debian, kita perlu login ke super user. Caranya ketikan perintah “su” kemudian masukan password root. Perhatikan gambar berikut.
Konfigurasi DNS Server Pada Linux Debian CLI
  • Instalkan aplikasi Bind 9, caranya ketikan perintah #apt-get install bind9
Konfigurasi DNS Pada Linux Debian CLI
  • Ketikan “Y” jika muncul pertanyaan yang meminta kita memilih jawaban yes atau no.
  • Jika proses tidak berjalan, coba halt (matikan) dahulu sistem dan aktifkan kembali.
  • Pindah posisi ke direktori bind. Ketikan perintah #cd /etc/bind
Konfigurasi DNS Pada Linux Debian CLI
  • Selanjutnya kita membuka file named.conf.local dengan menggunakan jendela editor pico. Maka ketikan perintah #pico named.conf.local
  • Ubah isi file named.conf.local menjadi seperti tampilan berikut.
Konfigurasi DNS Pada Linux Debian CLI
smkn-2cms-27.sch.id anda ubah dengan nama domain yang sobat inginkan/yang sedang digunakan.
db.domain adalah nama file, anda bisa ubah dengan nama apa pun.
27.168.192 sobat ubah dengan 3 segmen pertama pada IP Address namun dengan penulisan yang terbalik.
db.192 sesuaikan dengan segmen pertama pada Network ID.
  • Salin isi file db.local ke db.domain. Ketikan perintah #cp db.local db.domain.
    db.domain sesuaikan dengan nama file yang sobat gunakan pada langkah sebelumnya.
  • Salin isi file db.127 ke db.192. Ketikan perintah #cp db.127 db.192
    db.192 sesuaikan dengan segmen pertama pada Network ID.
Konfigurasi DNS Pada Linux Debian CLI
  • Selanjutnya kita membuka file db.domain (sesuaikan) dengan menggunakan jendela editor pico. Maka ketikan perintah #pico db.domain 
  • Ubah isi file db.domain menjadi seperti tampilan berikut.
Konfigurasi DNS Pada Linux Debian CLI
Sesuaikan nama domain dan IP Address dengan yang anda gunakan.
  • Selanjutnya kita membuka file db.192 (sesuaikan) dengan menggunakan jendela editor pico. Maka ketikan perintah #pico db.192 
  • Ubah isi file db.192 menjadi seperti tampilan berikut.
Konfigurasi DNS Pada Linux Debian CLI
Sesuaikan nama domain dengan yang anda gunakan. 192 sesuaikan dengan segmen pertama pada Network ID.
  • Selanjutnya kita membuka file resolv.conf yang terdapat pada direktori /etc/ dengan menggunakan jendela editor pico. Maka ketikan perintah #pico /etc/resolv.conf
  • Ubah isi file resolv.conf menjadi seperti tampilan berikut.
Konfigurasi DNS Pada Linux Debian CLI
Sesuaikan nama domain dengan yang anda gunakan. nameserver adalah IP Address yang digunakan PC server, yaitu PC anda sendiri.
  • Kemudian kita perlu menjalankan perintah restart service bind9 dengan mengetik perintah /etc/init.d/bind9 restart
Konfigurasi DNS Pada Linux Debian CLI
  • Ketikan perintah nslookup www.smkn-2cms-27.sch.id (sesuaikan dengan nama domain anda). Dan tampilanya harus seperti berikut, maka dipastikan konfigurasi DNS telah berhasil.
Konfigurasi DNS Pada Linux Debian CLI
  • Cek koneksi dengan mengetikan perintah ping www.smkn-2cms-27.sch.id (sesuaikan dengan nama domain anda) dan tampilanya harus seperti berikut.
Konfigurasi DNS Pada Linux Debian CLI
Tampilan proses ping yang berhasil/terbukti terkoneksi.

Jika pada proses nslookup terjadi kegagalan berupa tidak muncul sama sekali seperti yang diharuskan, periksa barangkali ada kesalahan pada named.conf.local. Namun jika yang muncul hanya sebagian dari yang diharuskan, periksa barangkali ada kesalahan pada db.domain atau db.192

Tidak ada komentar:

Posting Komentar